PT Vale  Sinergi Pemda Lutim Berantas Sarang Nyamuk di Area Pemberdayaan

    PT Vale  Sinergi Pemda Lutim Berantas Sarang Nyamuk di Area Pemberdayaan

    Luwu Timur, Indonesiasatu.co.id– Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam upaya menekan angka Demam Berdarah Dengue (DBD) di Luwu Timur, PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) bersama Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) di wilayah pemberdayaan secara serentak melaksanakan program Pemeberantasan Sarang Nyamuk (PSN) melalui pendekatan Gerakan 1 Rumah 1 Jumantik (GlRlJ).

    Wilayah pemberdayaan PT Vale meliputi empat kecamatan, yakni Kecamatan Malili, Kemacatan Wasuponda, Kecamatan Nuha dan Kecamatan Towuti.

    Tim PSN diturunkan ke seluruh desa di empat kecamatan tersebut untuk mengajak warga membersihkan lingkungan rumah, serta mengontrol keberadaan jentik nyamuk di sekitar rumah warga. Kegiatan berlansung selama empat hari sejak 19-22 September 2023 di empat kecamatan.

    Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Nuha, Candra menyampaikan gerakan PSN serentak ini merupakan Gerakan positif dalam rangka penurunan angka kesakitan dan penyakitan DBD. 

    “Kalau bisa kegiatan ini tidak hanya dilakukan secara eksidentil seperti ini. Tetapi diharapkan bisa menjadi agenda rutin lintas sektor sehingga menjadi budaya di masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat dan bersih, ” ujar Candra.

    Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Luwu Timur, dokter Adnan Kasim menjelaskan, selama memang kemampuan Dinas Kesehatan belum maksimal, hadirnya mitra seperti PT Vale patut disyukuri.

    “Kami bersyukur karena bisa berkolaborasi dalam hal penanganan DBD yang angkanya belum berkurang. Kalau malaria saya kira sudah selesai, namun DBD ini belum. Saya kira untuk menangani kasus ini butuh banyak keterlibatan seperti PT Vale ini untuk mengajak masyarakat melakukan PSN, ” jelasnya.

    Adnan menuturkan, dalam mewujudkan Luwu Timur bebas DBD tidak hanya Dinas Kesehatan) dan PT Vale yang berperan, namun juga diperlukan kesadaran dan peran aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan dan Kesehatan lingkungan.

    Sementara itu, Direktur External Relations PT Vale, Endra Kusuma mengimbau agar masyarakat di Luwu Timur senantiasa menerapkan pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan lingkungan.

    “Saya kira ini menjadi kepedulian & tanggung jawab kita bersama untuk memberantas sarang nyamuk sehingga terhindar dari resiko sakit DBD. Salah satu upaya memulainya bisa dari menerapkan 3R (Reduce, Recycle, Reuse) dalam pengurangan & penanganan sampah di rumah. sebab dalam mencegah kasus DBD ini perlu adanya kolaborasi semua pihak, ” ujar Endra.

    Di samping itu Endra menjelaskan, Kesehatan merupakan salah satu bidang prioritas program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PT Vale melalui upaya promotif dan preventif kesehatan masyarakat bersinergi dengan pemerintah kabupaten luwu timur dalam turut meningkatkan kualitas penghidupan yang berkelanjutan, indeks pembangunan manusia (IPM) dan diharapkan mengantarkan pada kemandirian pasca tambang kelak. ***

    sulawesi selatan
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 132/Tdl Bersama Gubernur Sulteng...

    Artikel Berikutnya

    PT Vale Raih Penghargaan Terbaik Good Mining...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1311-02/BS Sertu Jabar Imbau Pemuda Ikut Jaga Kamtibmas di Desa Sambalagi 
    KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Bernostalgia Dengan Sahabatnya di Takalar Usai Berkunjung ke Bantaeng     
    Polres Morowali dan Polsek Jajaran Gelar Ketahanan Pangan di Kabupaten Morowali
    Komsos di Desa Moleono, Babinsa Kodim 1311/Morowali Imbau Jaga Kamtibmas Dalam Tahapan Kampanye Pilkada 2024
    Babinsa Koramil 1311-01/BT Dampingi Pemeliharaan Tanaman Padi di Desa Emea, Dukung Ketahanan Pangan Lokal
    Jum'at Berkah, Polsek Bungku Barat Bagikan Paket Sembako ke Warga Yang Membutuhkan di Desa Wosu
    KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Bernostalgia Dengan Sahabatnya di Takalar Usai Berkunjung ke Bantaeng     
    Polres Morowali Tindak Tegas 3 Personel Terbukti Melanggar Dijatuhi Sanksi PTDH 
    Babinsa Kodim 1311/Mrw Dampingi Petani di Desa Opo Merawat Padi untuk Dukung Ketahanan Pangan
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Praka Muh Ilham Beri Edukasi ke Petani Rumput Laut di Desa Pado-Pado
    Big Bos PT BTIIG Teken MoU Dengan Kapolda Sulteng Saat Kunker di Polres Morowali 
    Jangan Ditiru, Seorang Perempuan di Onepute Tikam Ibunya Hingga Tewas Kini Pelaku Diamankan Polres Morowali
    Kopda Maradona Siregar Babinsa Kodim 1311/Morowali Cek Harga Sembako di Pasar Tradisional Bungku Utara
    Arnila Hi.Moh. Ali Caleg DPRD Sulteng Dapil Morowali-Morut Mengucapkan Selamat Hari Natal 2023 & Tahun Baru 2024
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Serma Muh Arifin Komsos dengan Cara Datangi Rumah Warga di Desa Tangofa

    Ikuti Kami